Sabtu, 26 November 2016

Niat Sholat Jum'at Fardhu + Sholat Sunnahnya Beserta Wirid + Doa

Silahkan disemak baik-baik bacaan niat Sholat Fardhu Jum'at dan Sholat Sunnah Jum'at. Setelah adzan yang pertama selesai dikumandangkan, hendaklah dikerjakan sholat sunnah 2 rakaat dengan niat :

USHALLII SUNNATAL JUMU'ATI RAK'ATAINI QABLIYYATAN LILLAAHI TA'AALAA

Artinya :
"Aku niat Sholat Jum'at 2 rakaat sebelumnya, karena Allah Ta'ala"

*Niat Sholat Fardhu Jum'at :

USHALLII FARDHAL JUMU'ATI RAK'ATAINI MUSTAQBILAL QIBLATI ADAA'AN MA'MUUMAN LILLAHI TA'AALAA

Artinya :
"Aku niat Sholat Fardhu Jum'at 2 rakaat menghadap kiblat mengikuti imam karena Allah Ta'ala"

Jika menjadi IMAM maka kata MA'MUUMAN diganti menjadi IMAAMAN.
Jika Sholat Fardhu Jum'at telah selesai dikerjakan, sebelum pulang hendaklah mengerjakan Sholat Sunnah 2 rakaat, dengan niat :

USHALLI SUNNATAL JUMU'ATI RAK'ATAINI BA'DIYYATAN LILLAAHI TA'AALAA
Artinya :
"Aku niat Sholat Sunnah Jum'at 2 rakaat sesudahnya, karena Allah Ta'ala"

*Wirid dan do'a setelah Sholat Fardhu Jum'at :

Apabila Sholat Fardhu Jum'at telah selesai dikerjakan, maka setelah salam hendaklah membaca :
a. Surat Al-Fatihah 7x
b. Surat Al-Ikhlas 7x
c. Surat Al-Falaq 7x
d. Surat An-naas 7x
Setelah itu membaca doa ini :

ALLAAHUMMA YAA GHANIYYU YAA HAMIID YAA MUBDI'U YAA MU'IID, YAA RAHIIMU YAA WADUUD, AGHNINII BIHALAALIKA 'AN HARAAMIK, WA BITHAA'ATIKA 'AN MA'SHIYATIK WA BIFADHLIKA'AMAN SIWAAK.

Artinya :
"Wahai Allah! Yang Maha Kaya, Yang Maha Terpuji, Yang Maha Mengadakan, Yang Maha Mengembalikan, Yang Maha Pengasih, Yang Maha Mengasihi. Berikanlah aku kekayaan dengan barang-Mu yang halal, jauh dari barang yang haram, dan dengan berbuat taat kepada-Mu, jauh dari berbuat maksiat, dan dengan anugerah-Mu, jauh dari (meminta) kepada selain-Mu."


Sekian Bacaan Niat Sholat Jum'at Fardhu + Sholat Sunnahnya Beserta Wirid + Doa dari saya, semoga kita senantiasa bertaqwa selalu kepada Allah SWT, Amin Ya Rabbal 'Alamin. Semoga bermanfaat.

Sumber:https://fawaiq.blogspot.com/2014/04/niat-sholat-jumat-fardhu-sholat.html

0 komentar:

Posting Komentar