Minggu, 27 November 2016

Mobil Termahal di Dunia

Mobil merupakan kendaraan yang saat ini sudah sangat populer. Bahkan tidak sedikit masyarakat Indonesia yang mulai beralih dari menggunakan motor menjadi mobil.  Namun begitu, di antara penggunaan mobil sebagai alat transportasi, saat ini mobil juga banyak digunakan untuk bergaya. Itu mengapa, sebagian orang rela menggelontorkan banyak uang hanya untuk membeli kendaraan ini. Bahkan harganya bisa dibilang tidak masuk akal, seperti beberapa jenis mobil termahal di dunia berikut ini.
Mobil Termahal di Dunia
image by tribune.com.pk
1. Maybach Exelero – 109 Miliar Rupiah
Mobil yang pertama datang dari si hitam cantik bernama Maybach Exelero. Melihat tubuh yang dipampangkan tentu kita akan mengira bahwa mobil ini lawas dan terkesan seperti berada di era-era film James Bond generasi awal. Namun begitu, ketika melihat lebih jauh, maka Anda akan menemukan mesin twin turbo V12. Mobil dengan desain yang diproduksi oleh Fulda Reinfenwerke pada tahun 2004 ini dihargai $8 juta atau sekitar 109 miliar rupiah.
Mobil Termahal di Dunia
image by tribune.com.pk
2. Lamborghini Veneno – 62 Miliar Rupiah
Jika membicarakan tentang mobil termahal di dunia, maka produsen mobil kenamaan, yaitu Lamborghini tidak pantas untuk ditinggalkan. Salah satu varian yang harganya terbilang sangat mahal adalah Lamborghini Veneno. Menurut kabar, mobil ini hanya diproduksi sebanyak 3 unit dan bisa melaju dengan kecepatan hingga 350km/ jam.
Mobil Termahal di Dunia
image by tribune.com.pk
3. Lykan Hypersport – 47 Miliar Rupiah
Mobil selanjutnya, yang tidak kalah malah mahal dan menarik perhatian adalah Lykan Hypersport. Mobil ini diproduksi pada tahun 2012 oleh W Motors. Mesinnya berupa turbo flat-six 3.7 litre dari Porsche dengan kecepatan maksimum hingga 385km/ jam. Desain yang unik juga membuatnya tampak mewah. Bahkan kabarnya ada pula titanium LED pada bagian lampu yang dibubuhi 420 berlian.
Mobil Termahal di Dunia
image by tribune.com.pk
4. Bugatti Veyron Super Sports – 32 Miliar Rupiah
Selain memiliki harga yang mahal, mobil Bugatti ini juga terdaftar di Guinness World Records sebagai mobil tercepat di jalanan umum atau street-legal, dengan kecepatan mencapai 408,47km/ jam. Sedangkan untuk desainnya memiliki pencampuran antara klasik dan modern.
Mobil Termahal di Dunia
image by tribune.com.pk
5. Lamborghini Reventon – 27 Miliar Rupiah
Selain Veneno, Lamborghini juga memiliki mobil yang tidak kalah menarik nan mahal, yaitu Reventon. Mobil ini memiliki desain yang mulus dan mewah. Selain itu, mobil yang diperlihatkan di Frankfurt Motor Show pada tahun 2007 tersebut juga disematkan 3 layar TFT liquid crystal, yang mana memiliki dua model. Sedangkan kecepatannya mencapai 221km/ jam.
Mobil Termahal di Dunia
image by tribune.com.pk
6. Pagani Zonda Cinque Roadster – 25 Miliar Rupiah
Desain yang unik, eksentrik, dan modern membuatnya menjadi salah satu pilihan para konglomerat dunia. Bisa dibilang mobil ini sangat populer di kalangan pecinta mobil. Sedangkan kecepatan yang didapat dicapai sekitar 349km/ jam.
Mobil Termahal di Dunia
image by tribune.com.pk
Sumber:http://seozen.biz/mobil-termahal-di-dunia/

0 komentar:

Posting Komentar